Kodam XIV Hasanuddin Dukung Rakernas PMKRI di Toraja

Foto: Panitia Rakernas XI PMKRI bersama Wakil Asisten Teriotorial, Muhammad Suaid, S.Pd.,M.Tr (Han).,M.Si/ist

Makassar, verbivora.com – Menjelang Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XI Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) di Toraja pada tanggal 22-28 Januari 2023, panitia pelaksana didampingi Steering Committee mengunjungi Kodam XIV Hasanuddin, Jumat (30/12/2022).

Ditengah Jadwal Panglima Daerah Militer yang padat, kehadiran PMKRI disambut oleh Wakil Asisten Teritorial (Waster), Muhammad Suaid, S.Pd.,M.Tr (Han).,M.Si yang juga alumni Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) dan sekarang ini berubah nama menjadi Universitas Negeri Makassar (UNM)

Sekretaris panitia, Imanuel menjelaskan Toraja sebagai tuan rumah telah disepakati bersama beberapa bulan lalu di Samarinda, konsep Rakernas kali ini juga akan dikemas dalam beberapa rangkaian kegiatan.

“Penunjukan Toraja sebagai tuan rumah Rakernas XI itu berdasarkan keputusan Majelis Permusyawaratan Anggota (MPA) PMKRI yang dibuka langsung Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo di Samarinda pada bulan Juni yang lalu,”ungkap Imanuel

Adapun rangkaian kegiatan Rakernas kali ini diantaranya Misa dan Sidang Kehormatan, Pembukaan Rakernas XI, Pameran UMKM, Public Discussion, Stadium General, Seminar Nasional, Focus Group Discussion, Pleno Komisi, Penanaman 1000 pohon serta Parade Seni dan Budaya.

Mewakili Steering Committee, Herianto Ebong juga menjelaskan pagelaran Rakernas XI PMKRI di Toraja diharapkan dapat memberi dampak positif bagi daerah setempat.

“Sebagai bentuk dukungan pada kegiatan ini, beberapa tokoh-tokoh nasional telah terkonfirmasi siap hadir diantaranya, Wakil Presiden Republik Indonesia, Prof. Dr. K.H Ma’ruf Amin yang akan membuka kegiatan secara langsung pada tanggal 23 Januari 2023,”kata Herianto

“Selain itu Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Dr. Jerri dan Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Ir. Afriansyah Noor., M.Si keduanya juga terkonfirmasi hadir untuk mengisi Studium Generale yang bertemakan “Peran Pemuda Menyongsong Indonesia Emas 2045″.Kami berharap juga keterlibatan dari berbagai pihak untuk mendukung kegiatan ini,” sambungnya

Menanggapi maksud kehadiran PMKRI, Wakil Asisten Teriotorial, Muhammad Suaid, S.Pd.,M.Tr (Han).,M.Si mengapresiasi konsep kegiatan yang telah disusun sedemikian rupa.

“Kami pastinya sangat mendukung kegiatan tersebut yang cakupannya begitu besar. Harapan kami apa yang telah dikonsepkan, harus direalisasikan dengan penuh semangat dan kepercayaan diri serta dengan penuh tanggungjawab,”ucap Muhammad Suaid

Diluar daripada pembahasan inti audiensi tersebut, Wakil Asisten Teriotorial itu juga memberikan petuah kepada anggota PMKRI.

“Berorganisasi cukup urgen bagi orang muda dimana intektual tidak cukup dengan pendidikan formal namun juga sangat penting untuk memiliki satu hal lagi yaitu Intelektual Sosial. Hal ini berkaitan dengan bagaimana membangun relasi yang baik dan itu diperolah lewat aktivitas sehari-hari pada organisasi. Kuatkan keyakinan dan berpikir maju jauh kedepan,”tutup Waster Kodam XIV Hasanuddin.

RELATED ARTICLES

Most Popular